“Ide merilis lagu religi ini sebenarnya juga datang secara tiba-tiba ketika kita sedang workshop mempersiapkan rencana untuk produksi album terbaru kami, kebetulan momennya tepat di bulan Ramadhan” ujar Mochamad Ardhy atau yang lebih akrab dikenal dengan panggilan Ardhy. “Walaupun tidak semua anggota Ten2Five beragama Islam, tapi lagu ini merupakan persembahan cinta kami yang muslim kepada Rasulullah SAW” tambah Imel menceritakan tema lagu Sholawat Dari Hati. “Proses pengerjaan lagu ini terbilang cepat sih, hanya memakan waktu 3 hari sejak ada ide membuat lagu Shalawat Dari Hati.